Ventour

Ventour merupakan badan perjalanan wisata umroh, haji, dan moslem tour yang berada di bawah naungan PT Ventura Semesta Wisata.

Ventour selalu mengedepankan fasilitas dan pelayanan terbaik, serta program yang berkualitas, sehingga perjalanan ibadah Sahabat menjadi lebih bermakna dan berkesan.

Sesuai dengan tagline kami “Terpercaya, Terbukti, Recommended”, Ventour berkomitmen amanah untuk membantu umat muslim seluruh Indonesia agar dapat menjalankan ibadah dengan baik dan lancar.

Rekam Jejak

Ventour memulai kiprah sebagai travel umroh sejak tahun 2017, dengan keberangkatan pertama di bulan November. Inilah rekam jejak perjalanan kami dari tahun ke tahun.

2017

Awal mula berdirinya PT VENTURA SEMESTA WISATA.

2019

Ventour mengakuisisi 100% saham perusahaan PT SAMARA BAROKAH WISATA.

2021

Ventour memperoleh izin resmi sebagai Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umroh (PPIU) dari Kementerian Agama RI dengan No. U120 Tahun 2021.

2022

Ventour semakin dipercaya & berkembang di kancah Nusantara. Kami merambah & meluaskan sayap di Indonesia dengan mendirikan cabang di berbagai kota & daerah.

  • Ventour Cabang Bandar Lampung
  • Ventour Cabang Batam
  • Ventour Cabang Ketapang
  • Ventour Cabang Solo Raya
  • Ventour Cabang Surabaya
2023
  • Tak berhenti melebarkan sayapnya, Ventour juga mendirikan cabang di Kota Bandung.
  • Dalam acara Meet & Greet with Diar Al Manasik, Ventour memperoleh predikat “Top 10 Best Loyalty Client” dari Diar Al-Manasik International.
  • Pada bulan November, Ventour resmi bekerja sama dengan Egypt Air untuk penerbangan umroh seiring dengan dibukanya jalur penerbangan direct dari Bandara Soekarno Hatta menuju Cairo International Airport.
  • Berkat loyalitas Sahabat, Ventour memperoleh penghargaan YouTube Silver Play Button “100.000 Subscribers”.
2024
  • Mengawali tahun 2024, Ventour resmi merilis brand terbaru “Low Cost Umroh” dengan segmen paket umroh yang lebih terjangkau. Sebelumnya, grup “Low Cost Umroh” batch pertama telah diberangkatkan pada bulan Oktober 2023.
  • Ventour menggandeng kerja sama dengan Saudi Tourism Authority sebagai promotor tempat-tempat wisata di Arab Saudi.
  • Pada bulan April 2024, Ventour memperoleh izin resmi sebagai Penyelenggara Ibadah Haji Khusus dengan Nomor Izin 02110009216870002.
  • Ventour bersama Diar Al Manasik International menjalin kerja sama dengan Hotel Le Meridien Tower sebagai hotel allotment terbesar untuk jemaah umroh Ventour Travel.
  • Di akhir musim 1445 H, Ventour telah memberangkatkan 216 kloter jemaah umroh dan memiliki 1.050 Konsultan Profesional yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Layanan Unggulan

Berbeda dengan kebanyakan travel sekelasnya, Ventour sangat memperhatikan detail kebutuhan calon jemaah umroh dan peserta moslem tour. Customer Service Ventour siap sedia membantu calon jemaah dan peserta moslem tour dalam memenuhi persyaratan perjalanan ibadah umroh atau moslem tour. Kelengkapan administratif dan ketepatan waktu pengurusan sangat diperhatikan untuk meminimalisir kesalahan, keterlambatan, dan kegagalan pemberangkatan.

Layanan Integratif dan Menyeluruh

Reminder

Para calon jemaah umroh maupun peserta moslem tour selalu diingatkan terkait keperluan administratif, baik pengadaan paspor, pengurusan visa dan kelengkapan lainnya.

Kepastian Keberangkatan

Tersedianya pilihan tanggal keberangkatan selama periode satu tahun dengan kepastian jadwal keberangkatan, karena tiket pesawat dan booking hotel telah terkonfirmasi. 

Pembekalan

Manasik umroh tidak hanya difasilitasi sebelum keberangkatan, tetapi juga di lounge Bandara Soekarno Hatta untuk memastikan seluruh jemaah memahami perjalanan ibadahnya.

Executive Lounge

Fasilitas lounge bandara sebelum keberangkatan juga merupakan keistimewaan yang diberikan Ventour. Selain adanya briefing teknis mengenai keberangkatan umroh di lounge, jemaah juga dijamu dengan makan sebelum pesawat lepas landas menuju Tanah Suci, agar jemaah lebih siap secara fisik selama perjalanan.

Tour Leader & Muthowif Profesional

Pendampingan dilakukan secara kontinyu, untuk memastikan calon jemaah umroh dan peserta moslem tour mendapatkan layanan terbaik, sekaligus memastikan kebutuhan perjalanan telah lengkap.

Menu Makanan Indonesia

Keistimewaannya, masakan yang dihidangkan di hotel merupakan menu olahan chef Indonesia. Dengan cita rasa lidah nusantara dan kenikmatan yang teruji, sehingga jamaah tidak merasa asing dalam menikmati hidangan selama menunaikan ibadah umroh.

Handling

Ventour selalu memberikan layanan terbaik untuk jemaah umroh dan peserta moslem tour, salah satunya dengan pelayanan handling yang integratif. Saat di bandara Soekarno Hatta dan di bandara Tanah Suci, jemaah umroh dan peserta moslem tour tidak perlu repot-repot membawa koper karena seluruh koper sudah ditangani oleh Tim Handling Ventour.

Perlengkapan Eksklusif

Ventour selalu menghadirkan perlengkapan jemaah umroh dengan desain yang elegan dan bahan yang premium. Mulai dari koper bagasi, koper/tas kabin, kain batik yang dapat dimodifikasi menjadi berbagai model, tas selempang, tas sandal, travel bag, sampul paspor, dan masih banyak lagi.

Dukungan Kerjasama

Kerjasama Penerbangan

Ventour menjalin kerjasama dengan maskapai penerbangan yang terpercaya, dalam melayani keberangkatan dan kepulangan jamaah umrohnya. Maskapai penerbangan yang mayoritas digunakan diantaranya Saudia Airlines, Garuda Indonesia Emirates, Etihad dan Qatar. Namun demikian, Ventour tetap terbuka dalam bekerja sama dengan maskapai penerbangan lain yang memiliki kesamaan visi serta reputasi yang baik.

Kerjasama Penginapan

Sementara untuk penginapan selama di tanah suci, Ventour menggandeng 5 hotel ternama di Mekah dan Madinah yaitu Hotel Ajyad Makkarim (Mekah), Hotel Olayan Ajyad (Mekkah) ,Hotel Dallah Taibah (Madinah), Hotel Movenpick (Mekah), Hotel Hilton Madinah dan Royal Makarem (Madinah). Kualitas layanan kepada pelanggan serta kedekatan jarak dengan lokasi-lokasi tujuan umroh, menjadi pertimbangan utama Ventour dalam penentuan hotel sebagai mitra kerjasama dalam penginapan.